-->

Notification

×

iklan

Iklan

IMG-20240221-170348

Dengan KASIH, Polres Samosir Zero-kan Covid-19 di Negeri Kepingan Surga

Minggu, 29 Mei 2022 | 23.37 WIB Last Updated 2022-05-29T16:43:06Z
Kapolres Samosir AKBP Josua Tampubolon SH MH didampingi Ketua Bhayangkari Cabang Ny Yuli Josua menyemangati lansia yang sedang divaksin.
Oleh: Suriono Brandoi Siringoringo SE
Dua tahun lebih virus Covid-19 mewabah di tanah air, sejak kasus ini diumumkan pertama kali pada 2 Maret 2020 oleh Presiden Jokowi. Dan selama itu pula virus ini menjadi horor yang menakutkan bagi semua orang, sehingga menimbulkan kepanikan global.

Makhluk ini kecil, lagi tak kasat mata. Tapi coba kita lihat akibat ulahnya. Sejak Maret 2020 hingga medio akhir tahun 2021, lonjakannya seperti Titanic menabrak gunung es di lautan. Ada satu setengah juta lebih manusia di Indonesia sudah terpapar Covid-19.

Penanganan pandemi Covid-19 pun dilakukan, mulai dari memasifkan kegiatan testing, tracing and treatment, memasifkan sosialisasi protokol kesehatan, termasuk penegakan hukumnya melalui regulasi yang dibuat. Sampai kepada yang terakhir yakni vaksinasi.

Dimasa-masa lonjakan Covid-19, agar tingkat penularan tidak meluas, dibutuhkan ketegasan pemerintah. Tak cukup dengan imbauan, tetapi harus dibarengi dengan tindakan bagi pelanggar protokol kesehatan.

Tak ada jalan lain, penanganan Covid-19 harus dilakukan dengan cara out of the box, di luar dari kebiasaan, bukan biasa-biasa saja. Ketegasan pun menjadi solusi terbaik untuk kebaikan bersama.

Hal inilah yang dilakukan salah satu Kepolisian Resor (Polres) yang berada di wilayah Polda Sumatera Utara (Sumut), yakni Polres Samosir.

Sejak dipercaya memegang komando kepemimpinan di Mapolres Samosir pada 8 Januari 2021, AKBP Josua Tampubolon SH MH diperhadapkan kondisi pandemi Covid-19 yang mewabah di tanah air, tak ketinggalan di Kabupaten Samosir sebagai pusat destinasi pariwisata Danau Toba.

Bermodalkan slogan, "Melayani Dengan KASIH," Kapolres Samosir AKBP Josua Tampubolon SH MH bersama jajarannya pun, langsung bergerak cepat menangani pandemi Covid-19 di 'Negeri Indah Kepingan Surga' (sebutan lain Kabupaten Samosir).

"Saya ingin Polres Samosir melayani dengan KASIH yakni Kreatif, Aksi, Santun, Integritas dan Humanis," kata AKBP Josua Tampubolon SH MH sehari setelah dirinya memegang tongkat komando di Mapolres Samosir.

Patroli cipta kondisi tempat kerumunan, penindakan pelanggaran protokol kesehatan melalui razia yustisi, kampung tangguh prokes, penegakan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) skala mikro, pembubaran pesta maupun festival serta yang terakhir percepatan vaksinasi.

Inilah sejumlah pogram 100 hari kerja Kapolri, Jenderal Pol. Listyo Sigit Prabowo dalam pemantapan polri dalam penanganan virus Covid-19, yang diseriusi jajaran Polres Samosir.
Kapolres Samosir AKBP Josua Tampubolon SH MH akrab dan memberi pemahaman kepada anak-anak yang hendak divaksin.
"Mari kita perbanyak aksi, jangan memperbanyak rapat. Jangan sampai kelalaian segelintir orang, berimbas kepada orang banyak. Kami (polres-red) tidak akan pernah kompromi terhadap kerumunan. Apabila masih ada kerumunan, akan kami bubarkan," ujar Kapolres Samosir AKBP Josua Tampubolon SH MH, Kamis, 3 Juni 2021, pada rapat PPKM bersama Satgas Covid-19 Kabupaten Samosir.

Berkat ketegasan, komitmen dan konsistensi jajaran Polres Samosir, penyebaran kasus Covid-19 di Kabupaten Samosir sangat minim bahkan berkali-kali nihil kasus.

Tak hanya itu, dalam hal percepatan vaksinasi Covid-19, Kapolres Samosir AKBP Josua Tampubolon SH MH bersama jajarannya, tak kenal lelah dalam rangka memberikan herd imunity kepada masyarakat di wilayah hukumnya.

Hasil kerja keras Polres Samosir bersama TNI dan Pemerintah itu, Kabupaten Samosir pun tercatat sebagai daerah tertinggi dalam percepatan vaksinasi Covid-19 baik dosis 1, 2 dan 3 se-Polda Sumut.

Pada Rapat Kerja Analisis dan Evaluasi Tahunan, Senin, 10 Januari 2022, Kapolda Sumut, Irjen Pol Panca Putra Simanjuntak mengapresiasi dengan menyerahkan dua piagam penghargaan sekaligus kepada Kapolres Samosir.

Yakni penghargaan atas capaian vaksinasi umum tercepat dengan persentase 96,40 persen dan penghargaan capaian vaksinasi lansia dan anak tercepat di atas 60 persen.

Bahkan, Lembaga Kajian Strategis Kepolisian Indonesia (Lemkapi) mengapresiasi kinerja Polres Samosir atas capaian vaksinasi Covid-19. Hal ini ditandai dengan penyerahan piagam oleh Direktur Eksekutif Lemkapi Dr Edi Hasibuan kepada Kapolres Samosir AKBP Josua Tampubolon SH MH, Senin 21 Februari 2022 di Mapolres Samosir.

Tak hanya dalam penanganan Covid-19, dengan berbagai kinerja dalam pengungkapan kasus yang rutin tiap bulan mengelar press release, citra kepolisian sangat baik di mata masyarakat Kabupaten Samosir.

AKBP Josua Tampubolon SH MH pun berharap agar semua personel jajaran Polres Samosir tetap menjaga marwah Polri dan mempertahankan prestasi-prestasi yang telah dicapai.

"Apapun perintah pimpinan agar tetap 'Satya Haprabu' dan tidak neko-neko demi pelayanan terbaik kepada masyarakat. Jangan sakiti hati masyarakat apalagi keluarga kita, karena doa mereka selalu mengiringi kita dalam segala hal. Tetaplah menjadi Polri Yang Presisi," tegas Kapolres Samosir, suatu waktu saat memimpin apel.***
#SetapakPerubahanPolri
×
Berita Terbaru Update