-->

Notification

×

iklan

Iklan

IMG-20240221-170348

Danau Toba Kembali Diguncang Gempa, Kali ini Berkekuatan Magnitudo 5,2

Sabtu, 27 Maret 2021 | 16.33 WIB Last Updated 2021-03-27T13:04:02Z
Tangkapan layar update BMKG, gempa di Danau Toba.
Toba(DN)
Gempa berkekuatan magnitudo 5,2 kembali mengguncang wilayah Danau Toba, Sumatera Utara, Sabtu (27/3/2021) pukul 15.46 WIB.

"Hasil analisis BMKG, dalam informasi pendahuluan memiliki magnitudo 5,0 dan kemudian di-update menjadi magnitudo 5,2," ujar Pelaksana Tugas Kepala BBMKG Wilayah I Medan Eridawati berdasarkan keterangan tertulis yang diterima, Sabtu, 27/3.

Eridawati mengatakan, episenter gempa bumi terletak pada koordinat 2.43 Lintang Utara (LU) dan 98.96 Bujur Timur (BT), atau tepatnya berlokasi di darat pada jarak 11 kilometer arah Barat Laut Kota Balige, Kabupaten Toba, Sumatera Utara pada kedalaman 137 kilometer.

Eridawati menjelaskan, memperhatikan lokasi episenter dan kedalaman hiposenternya, gempa bumi yang terjadi ini merupakan jenis gempa bumi menengah akibat dari aktivitas subduksi.

Hasil analisis mekanisme sumber menunjukkan gempa bumi memiliki mekanisme pergerakan sesar naik atau thrust fault.

"Hasil pemodelan menunjukkan bahwa gempa bumi ini (yang terjadi) tidak berpotensi tsunami. Hasil monitoring BMKG hingga pukul 16.15 WIB, belum menunjukkan adanya aktivitas gempa bumi susulan," kata Eridawati.

Eridawati mengimbau kepada masyarakat tenang dan menghindari bangunan yang retak atau rusak diakibatkan oleh gempa.

"Periksa dan pastikan bangunan tempat tinggal tidak ada kerusakan sebelum kembali ke rumah," ujar Eridawati.(red/Kom).
×
Berita Terbaru Update