-->

Notification

×

iklan

Iklan

IMG-20240221-170348

Kunjungi Cabang Samosir, Ketua KMM: Kita Mulai Bermigrasi ke Makmur Mandiri Mobile

Sabtu, 27 Maret 2021 | 16.53 WIB Last Updated 2021-03-27T12:01:44Z
Kunjungan Ketua KMM Drs Tumbur Naibaho MM AAAIJ FSAI di kantor cabang Samosir 1 di Kota Pangururan.
Samosir(DN)
Disela-sela kesibukannya sebagai ketua Koperasi Simpan Pinjam Makmur Mandiri (KMM), Drs Tumbur Naibaho MM AAAIJ FSAI melakukan kunjungan kerja ke Kantor KMM Cabang Samosir 1 di Desa Pardomuan I Pangururan dan Samosir 2 di Desa Saitnihuta Kecamatan Pangururan, Kabupaten Samosir, Sabtu, 27 Maret 2021.

Setibanya di Kantor KMM Cabang Samosir 1 dan 2, Tumbur Naibaho disambut hangat oleh pelaksana harian Manajer cabang Samosir 1, Hogi Iwan Siringoringo yang juga merupakan Wakil Manajer. Begitu juga di Cabang Samosir 2, Manajer Juni Bangkit Hutasoit bersama para karyawan menyambut hangat ketua KMM.

Membuka sambutannya, CEO koperasi yang berkantor pusat di Bekasi, Jawa Barat ini menyampaikan bahwa kunjungannya dalam rangka mensosialisasikan agar para manajer cabang mulai mempersiapkan peralihan pelayanan anggota ke aplikasi Makmur Mandiri Mobile.

"Sejalan dengan perkembangan pesat KMM saat ini, beberapa waktu lalu kita telah mengadopsi perkembangan teknologi digital dengan meluncurkan Makmur Mandiri Mobile. Kita harapkan para manajer mulai bermigrasi ke customer service online ini. Di tahun 2022, pelayanan anggota sudah bisa mengakses langsung Makmur Mandiri Mobile," ungkap Suami Jusniar Simbolon itu.
Kunjungan ketua KMM Drs Tumbur Naibaho MM AAAIJ FSAI di cabang Samosir 2 di Desa Saitnihuta Kecamatan Pangururan.
Dijelaskan Drs Tumbur Naibaho MM AAAIJ FSAI, Makmur Mandiri Mobile memiliki fitur yang beragam, antara lain penyetoran simpanan maupun pinjaman, permohonan pinjaman, pengajuan menjadi anggota, pembelian pulsa, token, membayar asuransi dan fitur lainnya.

“Kita akan mengoptimalkan Makmur Mandiri Mobile (M3)/real time system berjalan di semua kantor cabang, untuk memudahkan anggota bertransaksi. Sehingga kedepan, layanan kepada anggota menjadi lebih cepat, dan modern," tambahnya.

Dalam arahannya, Tumbur juga mengingatkan para rekan kerja di Samosir 1 dan 2 bahwa KMM adalah pekerjaan di bidang jasa. Sehingga janji dan kepercayaan maka harus dijaga atau menjalin komunikasi yang baik terhadap calon anggota pada umumnya dan anggota pada khususnya.

"Kita tahu kekuatan suatu koperasi tergantung banyaknya anggota, semakin banyak anggota maka semakin sehat perusahaan. Sehingga kita harapkan setiap karyawan KMM harus bekerja dengan jujur, ramah, senyum dan bersahabat," ujar Putra 12 Bersaudara.

Sementara itu, Manajer KMM Cabang Samosir 2, Juni Bangkit Hutasoit mengaku senang atas kunjungan kerja ketua KMM ke kantor cabangnya. Ia mengaku siap menjalankan migrasi pelayanan anggota ke online melalui aplikasi Makmur Mandiri Mobile yang nantinya bisa langsung diunduh anggota melalui android, play store.

Manajer KMM Cabang Samosir 2 juga berharap kerjasama yang baik dari semua karyawan KMM Samosir 2 untuk semakin meningkatkan kinerja dalam memajukan koperasi yang dibentuk putra kelahiran Tanjung Bunga, Kecamatan Pangururan, Kabupaten Samosir.(SBS).
×
Berita Terbaru Update