Samosir(DN)
Semangat menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) ke-14 Partai NasDem berkobar di aula Wisma Ompu Rimdo yang beralamat di Jalan Raya Rianiate KM 5,7 Hutanamora, Kecamatan Pangururan, Kabupaten Samosir, Senin, 10 November 2025.
Mengobarkan semangat ini bukan dengan pidato yang panjang, tapi dengan pukulan-pukulan smash yang lincah dan tawa riang. Ya, dengan mengusung tema “Konsisten Membawa Arus Perubahan”, Dewan Pimpinan Daerah (DPRD) NasDem Kabupaten Samosir menggelar turnamen tenis meja yang tak hanya sengit, tapi juga penuh keakraban.
Cabang olahraga yang digemari lintas usia ini menjadi salah satu daya tarik dalam rangkaian menyemarakkan HUT Ke-14 Partai NasDem di Kabupaten Samosir. Turnamen tenis meja ini diikuti sejumlah pecinta olahraga tenis meja di Kabupaten Samosir.
Ketua DPD Partai NasDem Kabupaten Samosir, Sarhochel Martopolo Tamba, ST, MM mengatakan turnamen ini merupakan bagian dari rangkaian perayaan HUT ke-14 Partai NasDem di Kabupaten Samosir. Dijelaskan Wakil Ketua DPRD Samosir dari Fraksi NasDem tersebut, pada 11 Oktober lalu, DPD Partai NasDem Kabupaten Samosir telah menggelar donor darah. Dan hari ini turnamen Tenis Meja.
Tak hanya itu, pada puncak HUT ke-14 Partai NasDem, Selasa besok, 11 November 2025, DPD Partai NasDem juga akan menggelar pengobatan gratis kepada masyarakat sekitar Wisma Ompu Rimdo dan bantuan sosial (bansos) kepada masyarakat yang membutuhkan.
![]() |
| Pembukaan turnamen tenis meja yang digelar DPD Partai NasDem Kabupaten Samosir dalam menyemarakkan HUT ke-14 Partai NasDem. |
"Turnamen ini bukan hanya ajang kompetisi olahraga, tetapi juga merupakan sarana mempererat hubungan antara Partai NasDem dan masyarakat. Melalui semangat sportivitas dan kebersamaan, Partai NasDem ingin terus menjaga energi perubahan untuk Indonesia yang lebih baik,” tambahnya.
Sarhochel Tamba juga mengharapkan turnamen ini diharapkan dapat menjadi ajang pembinaan atlet lokal, memperkuat kolaborasi antara Partai NasDem dan masyarakat, serta membawa semangat perubahan ke tengah-tengah masyarakat melalui olahraga.
Sementara itu, Ketua Panitia HUT Ke-14 Partai NasDem DPD NasDem Samosir, Jaingat Sihaloho, SH. MM, menuturkan, turnamen ini merupakan perwujudan komitmen Partai NasDem Samosir dalam memberikan kontribusi positif dan kebersamaan bagi masyarakat serta menumbuhkan sportivitas.
"Selamat bertanding, tunjukkan kemampuan terbaik dengan semangat sportif!”. Mari kita jadikan turnamen ini sebagai momentum untuk mempererat tali silaturahmi dan menggali potensi diri melalui nilai-nilai sportivitas,” pungkasnya.
Opening seremoni turnamen tenis meja ini turut dihadiri Sekretaris DPD Partai NasDem Samosir yang juga Ketua Fraksi Nasdem DPRD Samosir, Marco Christian Simbolon SIP, Bendahara DPD NasDem Samosir, Parningotan Sinaga, anggota DPRD Samosir dari Fraksi NasDem, Bilhem Sinaga SPd, Drg Magdalena Nurainy Sitinjak MM dan sejumlah kader Partai NasDem.(SBS).



