-->

Notification

×

iklan

logog

Iklan

logog

Pj Sekda Samosir Akui Tender Ulang Terjadi Karena Ada Kesalahan Pokja UKPBJ

Jumat, 16 Juni 2023 | 10.51 WIB Last Updated 2023-06-21T03:54:10Z

Ilustrasi tender(net).

Samosir(DN)
Lazimnya tender gagal terjadi karena tidak adanya rekanan yang memenuhi persyaratan sebagaimana dipersyaratkan pada Dokumen Pemilihan (Dokpil).

Demikian diungkapkan salah seorang rekanan yang namanya tak mau ditulis kepada wartawan, Kamis (15/6/2023) melalui telepon.

Ia-nya mengikuti tender pengembangan jaringan distribusi dan sambungan rumah Desa Toguan Galung, Kecamatan Palipi, Kabupaten Samosir Sumber dana (DAK) Tahun Anggaran 2023.

Rekanan tersebut mengatakan, pada tanggal 14 Juni 2023 pembukaan penawaran. Ada 10 perusahaan yang memasukkan penawaran pada pengembangan jaringan distribusi dan sambungan rumah Desa Toguan Galung,  Kecamatan Palipi, Kabupaten Samosir Sumber dana (DAK) Tahun Anggaran 2023. 

“Setelah Pokja Unit Kerja Pengadaan Barang Dan Jasa (UKPBJ) Pemkab Samosir mengumumkan penawaran, tiga jam kemudian diumumkan tender gagal, padahal tidak dan belum ada diumumkan hasil evaluasi. Kejadian ini kan aneh,” sebutnya.

Terkait hal ini, Kepala UKBPJ Pemkab Samosir, Golfried Harianja dihubungi wartawan guna menanyakan seputar tender gagal pengembangan jaringan distribusi dan sambungan rumah Desa Toguan Galung,  Kecamatan Palipi, Kabupaten Samosir Sumber dana (DAK) Tahun Anggaran 2023, mengatakan, detail prosedur yang tidak dijalankan adalah tidak membuka persyaratan dokumen lainnya pada SPSE untuk paket tender tersebut.

Jawaban Golfied Harianja selaku Kepala Unit Kerja Pengadaan Barang dan Jasa Pemkab Samosir berbeda dengan penjelasan dari Pj Sekda Samosir, Naslindo Sirait.

Untuk peserta tender kan bisa menyanggah kalau ada hal yang janggal. Silahkan ditempuh. Tapi saya sudah suruh asisten 2 cek," ujar Pj Sekda Samosir.

Sejurus kemudian, Naslindo membalas lagi, “Ya pak, ada kesalahan pokja. Mohon maaf ya. Saya sudah minta jangan terulang lagi,” balas Naslindo.

Sedangkan Asisten II Pemkab Samosir, Waston Simbolon dikonfirmasi Wartawan melalui pesan Whatshapp tidak membalas.(red/ril).
×
Berita Terbaru Update