-->

Notification

×

iklan

logog

Iklan

logog

DPD Partai Nasdem Samosir Tutup Pendaftaran, Ada 8 Bakal Calon Mendaftar

Selasa, 07 Mei 2024 | 22.44 WIB Last Updated 2024-05-07T15:44:08Z

Simpatisan bupati petahana, Vandiko Gultom, yang juga kader Nasdem mewakili pendaftaran ke DPD Partai Nasdem Kabupaten Samosir.

Samosir(DN)
Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Nasdem Kabupaten Samosir, resmi menutup pendaftaran bakal calon kepala daerah dan wakil kepala daerah Samosir, Selasa, 7 Mei 2024, pukul 24:00 Wib. 

Hal ini disampaikan oleh ketua penjaringan bakal calon kepala daerah dan wakil kepala daerah, Parningotan Sinaga, didampingi tim penjaringan lainya yakni Rudi Hartono Situngkir dan Simson Hutasoit, kepada Wartawan di Kantor DPD Nasdem Samosir, di Kelurahan Pintusona, Kecamatan Pangururan, Kabupaten Samosir, Selasa, 7/5, sekira pukul 20:30 Wib.

"Kami tim penjaringan, telah menutup pendaftaran bakal calon bupati dan bakal calon wakil bupati Samosir, periode 2024-2029. Kita telah membuka pendaftaran sejak 1 Mei hingga 7 Mei, dan kita akan tutup nanti pada pukul 24:00 Wib," ujar Parningotan Sinaga.

Parningotan Sinaga menjelaskan para kandidat yang sudah mendaftar ke Partai Nasdem secara berurutan yakni: yang pertama mendaftar Freddy Paulus Situmorang sebagai bakal calon bupati Samosir, Rismawati Simarmata sebagai bakal calon bupati dan wakil bupati Samosir.

"Ibu Rosinta Sitanggang mendaftar sebagai bakal calon wakil bupati Samosir, yang ke-empat bapak Vandiko Timotius Gultom yang tadi diwakilkan, berkeinginan menjadi bakal calon Bupati Samosir," jelasnya.

Lebih lanjut dijelaskannya, bahwa Jonner Simbolon juga mendaftar sebagai balon bupati dan balon wakil bupati Samosir, sedangkan Waldenhot Sinaga sebagai pendaftar keenam, sebagai balon wakil bupati Samosir, demikian juga dengan Juang Sinaga yang sudah pernah menjabat sebagai Wakil Bupati Samosir juga turut mendaftar sebagai balon bupati dan balon wakil bupati Samosir.

"Yang terakhir (ke-delapan) kader Nasdem juga ini, pak Marco Christian Simbolon, yang mendaftar sebagai balon wakil bupati Samosir," ungkapnya.

Parningotan Sinaga menyampaikan pesan kepada para kandidat yang sudah mendaftar ke Partai Nasdem Samosir sebagai bakal calon bupati maupun bakal calon wakil bupati Samosir.

"Harapan kami dari tim penjaringan dan juga DPD partai Nasdem, mari saling mempercayai, bahwa berkas ini, kita akan teruskan ke DPW Nasdem Sumatera Utara, dan kami harapkan para bakal calon mau mengikuti petunjuk teknis dan tahapan tahapan yang sudah diamanatkan oleh partai Nasdem dengan surat nomor 24 Apri Tahun 2024," harapnya.

Parningotan Sinaga menyampaikan sesuai dengan tahapan dan petunjuk teknis yang disampaikan oleh DPP Partai Nasdem, pada akhir bulan Agustus Tahun 2024, Partai Nasdem akan mengumumkan bakal calon bupati dan bakal calon wakil bupati Samosir yang diberikan rekomendasi.(red).
×
Berita Terbaru Update