-->

Notification

×

iklan

Iklan

IMG-20240221-170348

Covid-19 Melonjak Drastis, Kasus Aktif Capai 400 Kasus

Kamis, 24 Februari 2022 | 10.16 WIB Last Updated 2022-02-24T13:31:17Z
Peta sebaran Covid-19 di Kabupaten Samosir.(Pemkab Samosir).
Samosir(DN)
Kasus virus Corona atau Covid-19 di Kabupaten Samosir masih terus meningkat. Berdasarkan data yang dihimpun Satgas Covid-19 dari Dinas Kesehatan Kabupaten Samosir, saat ini jumlah kasus aktif di Kabupaten Samosir sebanyak 400 orang.

Juru bicara Satgas Covid-19 Kabupaten Samosir, Ricky Rumapea yang juga Plt Kadis Kominfo Samosir itu, menyampaikan per Rabu, 23 Februari 2022, ada penambahan kasus baru sebanyak 53 orang, sedangkan kasus sembuh, meninggal, suspek dan probable, nihil.

"Kasus aktif sebanyak 400 orang, isolasi mandiri 392 orang, menjalani perawatan di RSUD dr. Hadrianus Sinaga Pangururan 6 orang, RSU di luar Kabupaten Samosir, 2 orang," jelas Ricky Rumapea melalui rilis yang dibagikan di WhatsApp grup Kominfo rilis, Kamis, 24/2.

Dengan demikian kumulatif kasus sejak tahun 2020, yakni konfirmasi positif 2100 orang, sembuh 1645 orang, meninggal 55 orang.

Data vaksinasi: Rabu, 23 Februari 2022, Dosis (1): 114.619, Dosis (1+2): 105.351, Booster: 12.160 orang.

Atas peningkatan tersebut, tim Satgas Covid-19 Kabupaten Samosir senantiasa mengingatkan kepada seluruh masyarakat Samosir untuk bersama-sama dengan Pemerintah Daerah untuk menjadi garda terdepan dalam menegakkan dan mensosialisasikan disiplin protokol kesehatan.

"Jangan sampai lengah yang positip terus meningkat. Jangan lupa ikuti vaksin I,II dan III silahkan hubungi kepala desa setempat," ungkap Plt Kadis Kominfo Samosir.(red).
×
Berita Terbaru Update