-->

Notification

×

iklan

logog

Iklan

logog

Cari Kayu Bakar, Warga Temukan Sepotong Tengkorak Di Perladangan Hariara Pintu

Sabtu, 19 September 2020 | 19.58 WIB Last Updated 2020-09-19T16:17:20Z
Kasatreskrim Polres Samosir bersama personil saat mengamankan tengkorak bagian kepala manusia yang ditemukan warga.

Samosir(DN) Sepotong tengkorak bagian kepala manusia ditemukan di areal perladangan warga Dusun III Desa Hariara Pintu Kecamatan Harian Kabupaten Samosir.


Tengkorak ini ditemukan pada hari Jumat, 18 September 2020, sekira pukul 15.30 wib. Kapolres Samosir, AKBP Muhammad Saleh melalui Kasatreskrim AKP Suhartono menerangkan bahwa tengkorak ini ditemukan oleh warga, Sutiromla Lumban Gaol alias Mak Maris (56).


Saat itu, saksi sedang mencari kayu-kayu kecil di semak-semak di sekitar perladangannya di Dusun 3 Desa Hariara Pintu Kecamatan Harian.

"Setelah beberapa saat, saksi melihat di semak-semak sebuah tengkorak," ujar Kasatreskrim AKP Suhartono, Sabtu, 19 September 2020.

Saksi pun kaget dan takut saat melihat tengkorak tersebut. Karena takut, Sutiromla bergegas pulang ke rumahnya untuk menenangkan diri.

Esok harinya, Sabtu, 19 September 2020 sekira pukul 08.00 wib, dirinya menceritakan kepada para tetangganya tentang kejadian tersebut. Dan kemudian perangkat desa, Loren Manullang melaporkan penemuan tengkorak itu ke Polsek Harian.

Mendapat laporan, sekira pukul 14.00 wib, personil Polres Samosir yang dipimpin Kasatreskrim AKP Suhartono bersama personil Polsek Harian berangkat menuju TKP, dan mengumpulkan keterangan dari warga sekitar.

Di lokasi, polisi melakukan upaya pencarian terhadap bagian-bagian dari tengkorak tersebut dengan pencarian radius sekira 300 meter dari TKP namun tidak ditemukan bagian tubuh korban yang lainnya.

"Tengkorak bagian kepala manusia ini akan kita kirimkan ke RS Bhayangkara Polda Sumut untuk menjalani otopsi guna penyelidikan lebih lanjut untuk mengungkap identitas tengkorak bagian kepala manusia ini," sebut AKP Suhartono.(SBS).
×
Berita Terbaru Update