-->

Notification

×

iklan

Iklan

IMG-20240221-170348

Almarhum Pdt WTP Simarmata Dimakamkan di Samosir

Selasa, 21 Juni 2022 | 14.19 WIB Last Updated 2022-06-21T08:21:14Z
Sesaat sebelum prosesi pelepasan jenazah Pdt WTP Simarmata ke pemakaman di Desa Simarmata, Kecamatan Simanindo, Kabupaten Samosir, Selasa (21/6/2022).
Samosir(DN)
Pemerintah Kabupaten Samosir menyambut rombongan yang membawa jenazah almarhum Pdt. DR (HC) WTP Simarmata, MA, di Pelabuhan Simanindo, Selasa, 21 Juni 2022 sekira pukul 08.20 WIB.

Sesampai di Pelabuhan Simanindo, jenazah selanjutnya dibawa ke Gereja HKBP Simarmata dan dilanjutkan prosesi pemakaman di Lumban Dorpi Galungan Desa Simarmata Kecamatan Simanindo.

Di gereja HKBP Simarmata, seluruh pendeta dan jemaat hadir untuk menyambut dan memberikan penghormatan terakhir serta melaksanakan Ibadah singkat yang dipimpin oleh Ompui Ephorus HKBP Pdt. DR Robinson Butar-Butar didampingi para pucuk pimpinan HKBP sebelum menuju ke lokasi pemakaman.

Pada kesempatan itu, Pemerintah Kabupaten Samosir yang turut menyambut rombongan diwakili oleh Pj. Sekretaris Daerah Hotraja Sitanggang didampingi Staf Ahli Bupati dan Pimpinan SKPD.

Sekretaris Daerah Hotraja menyampaikan, atas nama Pemerintah Kabupaten Samosir dan seluruh masyarakat, turut berduka cita atas berpulangnya Alm. Pdt. DR (HC) WTP Simarmata, MA yang merupakan Pendeta yang sering menyuarakan kerukunan antar umat beragama dalam semasa hidupnya.

“Seyogyanya Bupati dan Wakil Bupati Samosir berkenan hadir dalam prosesi ini akan tetapi karena beliau dalam tugas luar tidak dapat hadir dalam acara ini," ujarnya.

"Namun demikian, bupati berpesan untuk menyampaikan salam dan turut berduka yang dalam kepada keluarga yang ditinggalkan atas kepergian Pdt. WTP Simarmata. Kiranya prosesi pemakaman dapat berjalan dengan baik, lancar dan keluarga yang ditinggalkan diberi ketabahan hati," tambah Sekda.

Selanjutnya, Hotraja menyampaikan bahwa sesungguhnya masyarakat Samosir juga merasa kehilangan atas kepergian putra terbaik yang sudah menjadi pucuk pimpinan HKBP dan anggota DPD RI.(ril).
×
Berita Terbaru Update