-->

Notification

×

iklan

logog

Iklan

logog

Kwarcab Pramuka Samosir dan Sanggar Tunas Kelapa Gelar Pagelaran Seni Budaya

Minggu, 19 Desember 2021 | 00.44 WIB Last Updated 2021-12-18T18:45:53Z
Pagelaran seni budaya yang digelar Kwarcab Pramuka Samosir dan Sanggar Tunas Kelapa.
Samosir(DN)
Beragam seni tari dan pertunjukan budaya Batak Toba dipamerkan pada Pagelaran Seni Budaya ke-IV yang digelar Kwarcab Pramuka Samosir dan Sanggar Tunas Kelapa di Siporhas, Desa Simbolon Purba Kecamatan Palipi, Kabupaten Samosir, 18-19 Desember 2021.

Diiringi musik gondang, para anak muda binaan Pramuka dan Sanggar Tunas Kelapa dengan mengenakan pakaian adat Batak, menari-nari menghibur masyarakat.

Kasdim 0210/TU, Mayor Ojak Simarmata yang hadir dalam acara ini, juga ikut kagum dan menikmati kemeriahan dari pagelaran tersebut bersama masyarakat yang hadir.

Selain dihadiri Kasdim dan rombongan, pagelaran seni budaya ini juga dihadiri Ketua Dewan Kesenian Samosir, Charles Malau, Camat Palipi, dan sejumlah undangan lainnya.

Pembina Kwartir Cabang (Kwarcab) Pramuka Kabupaten Samosir, Bosco Antoni Marbun yang juga pembina Sanggar Tunas Kelapa menyampaikan pagelaran seni budaya ini menyuguhkan beragam tari tradisi Batak Toba, tari kreasi Hasadaon, Sigale-gale dan tarian indah lainnya.

"Pagelaran ini sebagai bentuk upaya pengembangan potensi bakat, kreativitas dan wawasan generasi muda-mudi untuk menjadi figur yang dapat berperan dalam mempromosikan seni dan budaya Batak Toba khususnya Kabupaten Samosir," ujarnya.

Selain itu, pagelaran ini merupakan salah satu bentuk pelestarian seni dan budaya yang ada di Kabupaten Samosir, sekaligus pemicu generasi milenial untuk lebih mencintai dan mau meneruskan warisan budaya yang ada.

Sementara itu, Kasdim 0210/TU, Mayor Ojak Simarmata dalam sambutannya, sangat mengapresiasi pagelaran seni budaya tersebut. Menurutnya, Kabupaten Samosir merupakan pusat pariwisata Danau Toba dan asal mula peradaban orang Batak.

Oleh karena itu, ia berharap pagelaran ini dapat menjaga dan melestarikan seni budaya daerah serta menjadi inspirator dan motivator bagi generasi muda Kabupaten Samosir.

”Saya mengapresiasi kegiatan yang dilaksanakan Kwarcab Pramuka dan Sanggar Tunas Kelapa ini, diharapkan generasi muda untuk mencintai seni dan budaya daerahnya," tuturnya.

Ketua Dewan Kesenian Samosir, Charles Malau dalam sambutannya mengucapkan selamat dan sukses atas pagelaran seni budaya Kwarcab Pramuka Samosir dan Sanggar Tunas Kelapa.

"Kiranya melalui pagelaran seni budaya ini, masyarakat dapat tergugah untuk lebih mencintai seni budaya. Dan juga momentum anak-anak muda untuk melestarikan budaya yang diwariskan leluhur orang Batak," pungkasnya.(SBS).
×
Berita Terbaru Update