Mohamed Salah.(Situs Liverpool). |
London(DN)
Liverpool mengamankan tiga angka saat bertandang ke London Stadium markas West Ham dengan skor akhir 1-3 pada lanjutan Premier League di pekan ke-21, Minggu, 31 Januari 2021 pukul 23:30 wib.
Dua gol yang dipersembahkan sang bomber, Mohamed Salah menjadi pembuktian dirinya masih tajam. Dia pun pecah telur alias mencetak gol pertamanya di tahun 2021 sepanjang pagelaran premier league.
Salah telah mandul dalam enam pertandingan Liverpool di Liga Inggris. Salah sudah mencetak 13 gol di Liga Inggris. Tetapi, sepanjang Januari, dia mandul.
Gol terakhir Salah di Liga Inggris tercipta pada Desember 2020 ketika The Reds melawan Crystal Palace. Namun, Salah mencetak dua gol ketika Liverpool kalah 2-3 dari Manchester United di Piala FA.
Jalannya pertandingan, pasukan Juergen Klopp langsung tampil menekan sejak menit awal, tak memberikan West Ham kesempatan untuk menyerang. Namun hingga peluit berakhirnya babak pertama, Liverpool masih kesulitan merobek gawang West Ham.
Babak kedua di menit 57, Liverpool akhirnya berhasil memecah kebuntuan melalui aksi Mohamed Salah. Setelah mengecoh tiga pemain lawan di dalam kotak penalti, Salah menghujamkan tendangan kaki kiri yang tak mampu diantisipasi Fabianski. Liverpool unggul 1-0 atas West Ham.
Berkat gol ke-20 di semua ajang tersebut, Salah menyamai catatan Ian Rush pada musim 1984-1985. Dikutip BolaSport.com dari ESPN, seperti Ian Rush, Salah juga mencetak 20 gol atau lebih dalam empat musim berturut-turut.
Pada menit ke-68, Salah menambah golnya menjadi 21 buah di semua ajang sekaligus menggandakan keunggulan Liverpool. Bermula dari serangan balik yang cepat, Xherdan Shaqiri langsung mengirim umpan lambung menuju Salah.
Mohamed Salah cetak dua gol.(Situs Liverpool). |
Setelah menyambut umpan Shaqiri di dalam kotak penalti, Salah melakukan sontekan dengan kaki kiri. Liverpool pun unggul 2-0.
Adapun dua gol ke gawang West Ham membuat Salah kini mendulang 15 gol di ajang Liga Inggris. Untuk sementara, ia berstatus sebagai top skor Liga Inggris 2020-2021.
Salah juga menyaingi jumlah gol Cristiano Ronaldo sekaligus menjadi salah satu pemain dengan gol terbanyak di lima liga top Eropa musim ini. Menurut Squawka, Salah bersama Ronaldo berada di bawah Andre Silva (16 gol) dan Robert Lewandowski (24 gol).
Pada menit ke-84, Liverpool menambah keunggulan menjadi 3-0 berkat gol Georginio Wijnaldum. Gol tersebut berawal dari kerja sama dua pemain pengganti yang dimasukkan di babak kedua, Roberto Firmino dan Alex Oxlade-Chamberlain.
Firmino dan Oxlade-Chamberlain melakukan umpan satu-dua sebelum bola dialirkan ke Wijnaldum. Wijnaldum lantas melesakkan tembakan kaki kanan yang tak mampu diantisipasi Fabianski.
Tiga menit kemudian, gol penghibur West Ham hadir melalui gol Craig Dawson di menit 87. Bermula dari sepak pojok, Craig Dawson melepaskan tendangan kaki kanan yang mengubah skor menjadi 3-1 dengan keunggulan Liverpool.
Tak ada tambahan gol tercipta dari kedua tim hingga wasit Jonathan Moss meniup peluit akhir. Liverpool pun menuntaskan pertandingan dengan kemenangan 3-1 atas West Ham.(SBS).